Kreatif, Wanita ini Ubah Kemeja lama Suaminya Jadi Gaun Menawan Untuk Putrinya

Stephanie Miller, seorang guru seni yang senantiasa mengisi waktu kosong disela kesibukan mengajar dengan berbagai hal kreatif, salah satunya melukis. Tetapi semua berubah ketikan  Steph berumahtangga dan kemudian memiliki anak.

Ia merasa kehilangan sisi kreatifnya. Steph tidak pernah lagi melukis. Alasannya apartemen tempat tinggalnya yang kecil tidak memberi ruang yang cukup baginya untuk melukis, apalagi aroma cat minyak akan sangat menyengat di ruangan yang sempit. Ini tidak baik bagi kesehatan anak-anaknya.

Kesehatan anak-anaknya menjadi prioritas utamanya. Akan tetapi Steph tidak dapat terus memungkiri kalo seni dan berkreasi adalah identitas dirinya. Ia merasa kehilangan identitas.

Pada suatu hari suaminya, Jon, membelikannya sebuah mesin jahit untuk dengan maksud agar ia dapat kembali berkreasi tapi dalam bentuk yang lain.

Steph mulai bereksperimen dengan mesin jahitnya, membuat beraneka ragam boneka binatang. Meningkatkan kemampuan menjahitnya dengan mempelajari berbagai tutorial, termasuk tutorial membuat pakaian yang ia peroleh dari Youtube. Ia mulai ketagihan dan kembali menemukan sisi kreatifnya. Kembali mendapatkan identitas seni dalam dirinya.

BACA JUGA :  Hello Sunday, Pilihan Tepat Untuk Bersantai Diakhir Minggu

 

Kemudian ia mulai bereksperimen membuat gaun untuk putrinya. Yang unik, gaun-gaun tersebut dibuatnya dari kemeja-kemeja sang suami yang sudah tidak terpakai lagi. Ini berawal ketika kemeja-kemeja tak terpakai suaminya mulai menumpuk, Steph berpikir daripada pakaian-pakaian itu terbuang sia-sia kenapa tidak coba membuatnya  menjadi sesuatu yang bermanfaat.

Berikut berapa gaun hasil karya Steph untuk putri-putrinya. Sungguh menawan!