Hello Sunday, Pilihan Tepat Untuk Bersantai Diakhir Minggu

Apabila ingin mengunjungi restaurant dengan tempat yang nyaman, tidak begitu ramai, bergaya arsitektur minimalis dan elegan, pergilah ke Hello Sunday. Hello Sunday ini terletak di gedung Metropole dan terletak di sebelah atas Metropole XXI.

Metropole XXI ini adalah salah satu gedung bioskop tertua yang masih bertahan sampai saat ini. Di bangun pada tahun 1932 dan beberapa kali menjadi saksi sejarah perfilman di Indonesia, yaitu menjadi tempat screening untuk Festival Film Indonesia pertama dan Festival Film Asia Pasifik ke-16.

Terdapat dua buah area di Hello Sunday, smoking area yang terletak di luar ruangan dan non smoking area yang terletak di dalam. Ruangan non smoking area didominasi oleh warna putih sehingga ruangan terasa luas dan segar apalagi ditambah dengan desain minimalisnya, dan untuk ruangan smoking area, walapun terletak di luar, ruangannya tidak kalah bagus dengan ruangan yang di dalam. Terdapat banyak tanaman dedaunan, sehingga akan terasa seperti seolah-olah duduk di cafe-cafe taman.

Hello Sunday ini cocok untuk dikunjungi bersama keluarga, tapi bukan keluarga besar, karena ruangannya tidak begitu luas, dikunjungi bersama teman-teman atau pasangan. Dilengkapi dengan fasilitas WiFi, serta toilet yang nyaman. Tidak disediakan musholla untuk muslim yang ingin beribadah, karena sudah terdapat musholla di dekat situ.

Makanan yang dihidangkan tidak begitu banyak ragamnya, tapi di jamin enak. Terdapat masakan khas Indonesia dan ada juga makanan baratnya. Untuk makanan khas Indonesia, yang menjadi favorit adalah Soto Mie Bogor dan Signature Fish Curry.

Soto Mie Bogor menjadi salah satu menu favorit di sana, karena campuran potongan daging sapi, mie, bihun, risol, lobak, dan tomat yang dihidangkan dalam satu porsi mangkok besar ditambah dengan kuahnya yang gurih akan sangat memuaskan pengunjung. Signature Fish Curry dengan bumbunya yang berani membuat kenikmatannya sangat terasa di lidah dan sangat menyegarkan

BACA JUGA :  Bocah Ini Jadi Selebgram Karena Didandani Oleh Ibunya Menggunakan Bunga dan Sayuran

Untuk pecinta keju, boleh mencoba Fish O’ Cheese, yaitu ikan dori yang dibalut tepung, kemudian disiram saus keju dan juga ditambahkan kentang tumbuk keju panggang yang rasanya sangat enak. Ada juga mac and cheese yang tidak kalah enak, sangat gurih, kejunya terasa dan ditambahkan telur rebus setengah matang untuk penambah rasa nikmat.

Ada makanan fusion, yaitu menu Beef Burger Rendang, yaitu roti burger yang isiannya adalah rendang jadi terasa campuran Indonesia dan baratnya dan ditambah keripik kentang yang digoreng garing, tapi menu ini tidak begitu mengenyangkan. Pecinta pasta dapat mencoba Aglio Olio with smoked beef and mushroom, pastanya sangat enak, tidak oily dan porsinya pas.

Untuk dessert dapat mencoba soft ice cream dengan rasa-rasa unik, seperti rasa es teller, gula malaka dan java tea, yang dihias dengan butiran popcorn caramel dan nangka (untuk yang rasa es teller). Dari semua rasa itu, menurut penulis yang paling enak adalah yang rasa es teller. Selain ice cream ada juga waffle dengan berbagai macam rasa, dan yang unik adalah putu waffle, dan disarankan sebaiknya mencoba semua dessert di sana.

Hidangan minuman di sana juga tak kalah nikmat, ada O’ berry C yang terbuat dari buah Mullberry tanpa adanya tambahan pemanis, rasanya sangat segar dan menyehatkan, kemudian ada pula iced yuzu maroccan tea, rasanya asam manis terbuat dari maroccan tea, yang diberi topping nata de coco dan biji selasih yang cocok diminum di siang hari yang panas, ada juga Iced Avocado Latte di mana percampuran rasa antara alpukat dan kopinya sangat terasa, ada juga Nude Spanish Coffee yang rasanya sangat eksotis dan masih banyak minuman yang lainnya.

BACA JUGA :  Makanan Dapat Digunakan Untuk Meningkatkan Kesehatan Mental, Begini Caranya

Untuk minuman sejenis kopinya, terdapat minuman kopi dari beberapa daerah di Indonesia, seperti Gayo Pantan Musara Natural Arabica, Jambi Kayo Sungai Penuh Yellow Honey dan Toraja Buntu Pepasan. Untuk menu kopi, penulis paling suka iced Malaka coffee, sangat rekomendasi untuk dicoba karena rasanya super enak.
Selain kopi, ada juga hidangan minuman sejenis teh seperti Vanilla Bourbon, English Breakfast, Maroccan Tea dan lain-lain. Sebagai tambahan, selain hidangan makanan dan minumannya yang enak, Hello Sunday ini, cocok banget sebagai spot foto untuk diupload di instagram kalian semua.